Menu

Mode Gelap
 

Nasional · 13 Jun 2023 15:38 WIB

Polres Simalungun Lakukan Penilaian Poskamling di Wilayah Hukumnya.


 Polres Simalungun Lakukan Penilaian Poskamling di Wilayah Hukumnya. Perbesar

SIMALUNGUN – Polres Simalungun melakukan penilaian poskamling / perlombaan di wilayah hukumnya pada hari Selasa, 13 Juni 2023. Pelaksanaan penilaian ini merupakan tindak lanjut dari surat telegram Kapolda Sumut ST / 599 / III / OPS 4.3 / 2023 tanggal 10 Mei 2023 tentang pelaksanaan perlombaan Sat kamling.

Baca Juga : Permohonan Penambahan Tiang Listrik Di Huta III Nagori Jawa Dipar Tak Kunjung Direalisasikan Pihak PLN.

Poskamling Nagori Buntu Turunan Kecamatan Hatonduhan di Polsekta Tanah Jawa menjadi lokasi penilaian. Kegiatan yang dilakukan dalam penilaian ini adalah pengecekan ulang dan penilaian. Tim yang melaksanakan pengecekan terdiri dari beberapa personil, di antaranya Waka Polres Simalungun Kompol Efianto, SH, M.H sebagai ketua tim penilaian, Kapolsek Tanah Jawa Kompol M. Nainggolan SH, Kasat Binmas Akp Hengky B. Siahaan, SH, Camat Hatonduhan Rian Pakpahan, Sekcam Rinton Damanik, KBO Sat Binmas Iptu Rudi Junaidi, PS. Kanit Binkamsa Aiptu R. Nainggolan, staf Sat Binmas Aipda Ronal Tambunan dan Bripka TR. Situmorang, Babisa Tanah Jawa Sertu K. Jonni P. Hasibuan, Kapospol Hatonduhan Aiptu YW Nainggolan, Bhabinkamtibmas Polsekta Tanah Jawa Aiptu RH. Sianturi, Pengulu Nagori Marihat Buntu Turunan Roberton Nainggolan, SE, dan beberapa anggota poskamling Nagori Buntu Turunan.

Baca Juga : Polres Simalungun Gelar KRYD dan Lakukan Patroli Malam untuk Antisipasi Kriminalitas di Wilayah Rawan.

Hasil dari pengecekan poskamling tersebut menyatakan bahwa poskamling Nagori Buntu Turunan sudah berdiri dan terpenuhi kelengkapannya. Penilaian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya keamanan lingkungan di sekitar tempat tinggal mereka dan pencegahan terjadinya berbagai tindak kriminalitas. Dengan dilaksanakannya penilaian ini, diharapkan masyarakat semakin merasa aman dan nyaman tinggal di wilayah tersebut. (Red)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Jurnalis

Baca Lainnya

Bunda Guru Indonesia Serukan Dukungan untuk Program Makan Bergizi Gratis di Sekolah. 

13 Februari 2025 - 06:33 WIB

Respons Cepat, Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Kirimkan Tim dan Bantuan Korban Kekerasan Anak di Nias Selatan. 

29 Januari 2025 - 15:48 WIB

Kadis Kominfo Sumut Ilyas Sitorus Ajak Mahasiswa Hindari Judi Online. 

23 Januari 2025 - 10:50 WIB

Bonauli Rajagukguk SH, Berikan Bantuan Untuk Korban Kebakaran Di Nagori Parhundalian Jawa Dipar.

19 Januari 2025 - 12:48 WIB

Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri Agus Fatoni Terima Penghargaan dan PIN Emas Dari Menteri BUMN.

9 Januari 2025 - 11:51 WIB

Pj. Bupati Faisal Hasrimy Serahkan Rumah Baru untuk Korban Kebakaran: Bukti Nyata Gotong Royong.

8 Januari 2025 - 20:01 WIB

Trending di Nasional