Menu

Mode Gelap
 

Daerah · 29 Apr 2024 12:09 WIB

ASN Pemkab Simalungun, Forkopimda dan Masyarakat Kecamatan Bandar Marharoan Bolon


 ASN Pemkab Simalungun, Forkopimda dan Masyarakat Kecamatan Bandar Marharoan Bolon Perbesar

SIMALUNGUN _ Aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun, Forkopimda dan masyarakat Kecamatan Bandar melaksanakan gotong royong/Marharoan Bolon di Kota Perdagangan, Simalungun, Sumut, Senin (29/4/2024).

Pelaksanaan Haroan Bolon tersebut sesuai dengan surat Sekda Nomor: 600.4.15/74/2024, Hal: pelaksanaan gotong royong/Haroan bolon.

Giat marharoan bolon dilaksanakan dalam rangka menyambut perayaan Paskah Oikumene Pemerintah dan masyarakat yang dijadwalkan berlangsung pada 30 April 2024 di Kota Perdagangan.

Selain itu, juga untuk menjaga kebersihan dan keindahan kota Perdagangan sekaligus memberikan motivasi kepada masyarakat untuk melestarikan budaya gotong royong dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam melaksanakan gotong royong, para ASN tersebut dibagi dalam sejumlah titik lokasi, mulai dari SPBU Perdagangan (Simpang Kampung Jawa) hingga Stadion Kota Perdagangan.

Pelaksanaan gotong royong tersebut dikoordinir langsung oleh pimpinan perangkat daerah masing-masing.

Adapun sasaran kegiatan gotong royong tersebut adalah pembersihan beram dan parit jalan agar lalu lintas berjalan lancar serta untuk menghindari banjir saat hujan datang.

Editor Redaksi : A01

Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Jurnalis

Baca Lainnya

H. Karnali Saragih Gelar Reses Di Kelurahan Serbelawan.

13 Februari 2025 - 06:53 WIB

Dihadiri Hampir 500 Warga, Jefra Manurung Komitmen Upayakan Perbaikan Jalan Menuju Nagori Tangga Batu.

13 Februari 2025 - 00:12 WIB

Reres Di Tanjung Pasir, Wakil Ketua DPR, Jefra H. Manurung, Tinjau Titik Yang Usulkan Warga.

12 Februari 2025 - 20:51 WIB

Reses Di Nagori Tanjung Maraja, Bonauli Rajagukguk Soroti Pelayanan Puskesmas Bahjambi.

11 Februari 2025 - 19:47 WIB

Usai Reses H. Karnali Saragih M.Pd Anggota DPRD Kab. Simalungun Lakukan Kunjungan Kerja.

11 Februari 2025 - 15:31 WIB

Bonauli Rajagukguk SH, Serap Aspirasi Masyarakat Nagori Pokan Baru.

11 Februari 2025 - 14:01 WIB

Trending di Daerah