Menu

Mode Gelap
 

Nasional · 16 Apr 2023 02:38 WIB

Hadiri Dies Natalis Ke- 45 Himapsi, Bupati Simalungun Ajak Marharoan Bolon Bangun Simalungun.


 Hadiri Dies Natalis Ke- 45 Himapsi, Bupati Simalungun Ajak Marharoan Bolon Bangun Simalungun. Perbesar

MEDAN – Bupati Radiapoh Hasiholan Sinaga menghadiri kegiatan Dies Natalis Ke-45 Himpunan Mahasiswa dan Pemuda Simalungun (Himapsi).

Pada kesempatan itu Bupati mengajak Himapsi bersama dengan pemerintah membangun Kabupaten Simalungun dengan Marharoan Bolon atau Gotong Royong.

Baca Juga : Jalan Santai Gereja Anggota UEM, Bupati Simalungun: Gereja dan Pemerintahan Mitra Strategis

Acara tersebut berlangsung di Gedung Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumatera Utara, Kota Medan, Sabtu 15 April 2023. Dies Natalis Ke-45 ini mengangkat tema Himapsi Membangun.

Dalam sambutannya, Bupati Radiapoh mengucapkan selamat dan sukses atas Dies Natalis Ke- 45 Himapsi. Ia mengapresiasi tema yang diangkat yakni Himapsi Membangun.

Ia pun mengajak Himapsi bersama dengan pemerintah untuk membangun Kabupaten Simalungun. Dirinya optimis perubahan yang lebih baik akan terjadi bila ada kerjasama.

“Kalau kita bergabung semua akan berjalan dengan apa yang kita harapkan. Jadi hastag kita ini jangan hanya sebatas tulisan saja. Akan tetapi kedepannya mari kita berubah demi kemajuan Kabupaten Simalungun, dan kritik lah bila kurang dan apresiasi kalau memang betul,” ujar Bupati Simalungun.

Kepada Senioritas dan Tokoh Himapsi, Bupati Radiapoh mendorong partisipasi mereka agar terus memberikan motivasi kepada Kaderisasi Himapsi.

Di samping itu ia mengingatkan agar Himapsi tidak mudah terpecah belah, namun tetap bersatu membangun Tanoh Habonaron Do Bona yaitu Kabupaten Simalungun.

“Mari kita bergandengan tangan untuk bersama-sama berkolaborasi membangun kampung halaman kita Tano Habonaron Do Bona,” ujarnya.

Mewakili Gubernur Sumut, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Pemprov Sumut Ismail Parenus Sinaga mengapresiasi Gerakan Harian Bolon yang diinisiasi oleh Bupati Radiapoh.

Baca Juga : Wakil Bupati Simalungun Bersama Sekda Hadiri Safari Ramadhan dan Silahturahmi dengan Masyarkat Bandar Siantar. Ia mengatakan Gotong Royong itu bukan sekedar pembangunan infrastruktur di Simalungun, melainkan dari segala aspek termasuk nilai nilai kebersamaan.

Ia berharap dengan kehadiran Himapsi Marharoan Bolon di Kabupaten Simalungun semakin digalakkan.

“Apa lagi Himapsi membawa hastag Himapsi Membangun dan tentunya akan mampu meningkatkan Haroan Bolon di Simalungun. Kami dari provinsi Sumut sangat mendukung yang namanya Marharoan Bolon ini,” katanya. (Aziz)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Jurnalis

Baca Lainnya

Kadis Kominfo Sumut Ilyas Sitorus Ajak Mahasiswa Hindari Judi Online. 

23 Januari 2025 - 10:50 WIB

Bonauli Rajagukguk SH, Berikan Bantuan Untuk Korban Kebakaran Di Nagori Parhundalian Jawa Dipar.

19 Januari 2025 - 12:48 WIB

Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri Agus Fatoni Terima Penghargaan dan PIN Emas Dari Menteri BUMN.

9 Januari 2025 - 11:51 WIB

Pj. Bupati Faisal Hasrimy Serahkan Rumah Baru untuk Korban Kebakaran: Bukti Nyata Gotong Royong.

8 Januari 2025 - 20:01 WIB

Mobil Boks Milik Sinar Alam Jaya Yang Raib Berhasil Ditemukan Unit Polsek Tanah Jawa di Serdang Bedagai, Evakuasi Terkendala Akses Jalan. 

4 Januari 2025 - 11:20 WIB

Piala Badminton Butterfly CUP II: Kompetisi Bergengsi Antar Klub di Hamparan Perak. 

30 Desember 2024 - 13:37 WIB

Trending di Nasional