SIMALUNGUN _ Sebanyak 15 unit tiang Lampu Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU TS) akan segera terpancang di jalan lintas menuju Mandoge Asahan, yang berada di Kecamatan Hatonduhan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut).
Hal itu disampaikan langsung oleh perwakilan Dishub Provinsi yang turun kelokasi bersama beberapa stafnya. Pada Selasa (27/02/2024)
Baca Juga : Sat Narkoba Menggelar Operasi Grebek Kampung Narkoba, Berhasil Tangkap Dua Tersangka di Simalungun
Untuk penempatan titik pemasangan, Dishub Provinsi mengajak Pangulu Buntu Turunan Roberton Nainggolan atau yang akrab disapa Bang RN, menentukan lokasi yang tepat.
Kepada awak media Bang RN menyampaikan terimakasih atas penempatan PJU TS khususnya dijalan lintas menuju Mandoge, dimana ada beberapa lokasi yang jika malam terlalu gelap dan rawan dilintasi para pengendara.
Baca Juga : Mewakili Kapolres Simalungun, Kapolsek Tanah Jawa Hadiri Pembukaan MTQ Ke 50.
Bang RN juga menambahkan, manfaatnya PJU TS akan dirasakan masyarakat khususnya pengendara sepeda motor yang melintas disaat malam hari.
Dan tentunya, Kehadiran lampu jalan penerangan tenaga matahari akan jadi solusi untuk masyarakat terutama yang melintas di malam hari didaerah-daerah yang rawan dan sepi. Jelasnya.
Dan terlihat juga Pangulu Buntu Bayu Palan Manurung membantu penempatan PJU TS di lokasi Nagori Buntu Bayu.

Pangulu Buntu Bayu Palan Manurung mendampingi Dishub Provinsi Penempatan PJU TS
Ia juga Berharap keberadaan PJU TS akan bermanfaat bagi masyarakat khususnya para kaum ibu yang mengendarai motor saat malam hari, Tandasnya.(A01)